Archive for 2011-07-24

Fakta Unik Dibalik Nomor KTP Anda

Bagi anda yang telah berumur 17 tahun atau lebih pasti anda telah memiliki atau paling tidak telah mengetahui apa itu KTP (Kartu Tanda Penduduk). Tapi mungkin kebanyakan dari anda belum mengetahui kalau hanya dari nomor yang terdapat di KTP anda, dapat menunjukkan dengan pasti dimana anda tinggal, jenis kelamin anda dan tanggal lahir anda. Sekali lagi saya tekankan hanya dari nomor saja tanpa melihat keterangan lain yang terdapat pada KTP anda.
Nomor KTP, disadari ataupun tidak, merupakan nomor yang begitu penting bagi warga Indonesia. Mungkin nomor KTP anda lebih penting bila dibandingkan nomor rekening bank anda. Tiap ada formulir yang mesti diisi oleh masyasarat, biasanya ada kotak tempat pengisian nomor KTP, entah itu formulir untuk penggantian kartu ATM, membuka rekening bank, membuat SIM ataupun formulir yang lain. Singkatnya, nomor KTP sangat penting bagi kita semua sebagai warga Negara Indonesia.
Nomor KTP yang kita miliki mempunyai 16 digit bilangan yang tersusun sebagai berikut:
PPKKCC.HHBBTT.RRRR
Keterangan Nomor KTP:
PP adalah nomor kode Provinsi tempat dimana diterbitkannya KTP.
KK adalah nomor kode Kabupaten/Kota tempat dimana diterbitkannya KTP.
CC adalah nomor kode Kecamatan tempat dimana diterbitkannya KTP.
HH adalah tanggal hari lahir dari pemilik KTP.
BB adalah bulan lahir dari pemilik KTP.
TT adalah tahun lahir dari pemilik KTP.
RRRR adalah nomor registrasi yang tertera saat pengajuan pembuatan KTP (Register Number).
Nomer kode wilayah baik Provinsi, Kabupaten/Kota dan Kecamatan, masing-masing diambil dari nomer kode wilayah yang berdasarkan sistem klasifikasi dari Badan Pusat Statistik (BPS). Jadi misalkan, bila anda mengajukan permohonan pembuatan KTP di kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Maka 6 digit pertama pada nomor KTP anda adalah 317302. Dimana angka 31 menunjukkan kode wilayah Provinsi D.K.I. Jakarta, selanjutnya angka 73 menunjukkan kode wilayah Kota Jakarta Pusat dan angka 02 menunjukkan kode wilayah Kecamatan Menteng.
6 digit selanjutnya yang bertanda HHBBTT adalah tanggal, bulan dan tahun lahir dari pemegang KTP. Untuk 2 digit HH yang menunjukkan tanggal kelahiran terdapat sedikit perlakuan khusus. Dimana bila pemegang KTP adalah wanita maka tanggal lahirnya akan ditambahkan dengan 40. Alasan ditambahkan angka 40 adalah agar memberi perbedaan yang jelas. Dengan jumlah hari dalam satu bulan yang maksimal berjumlah 31, maka diambil bilangan yang lebih besar dari itu untuk memberikan perbedaan yang jelas. Misalkan jika ditambah dengan angka 20, seorang perempuan yang lahir di tanggal 5 jika ditambahkan 20 akan menjadi 25 yang akan rancu dengan seorang laki-laki yang lahir pada tanggal 25.
Sedangkan angka yang diambil untuk bagian TT adalah 2 digit terakhir dari tahun kelahiran pemegang KTP. Jadi bila pemegang KTP lahir pada 17 Agustus 1975 maka enam digit HHBBTT akan tertulis dengan angka 170875 bila ia laki-laki dan 570875 bila ia seorang perempuan.
4 digit terakhir bertanda RRRR adalah nomor registrasi. Ini adalah nomor yang tertera saat pengajuan pembuatan KTP. Nomor inilah yang menjaga agar tidak ada 2 orang yang yang tinggal di daerah yang sama serta memiliki jenis kelamin dan tanggal lahir yang sama mempunyai nomor KTP yang sama. Jadi kalau misalnya setelah si A terdaftar, ternyata ada orang lain lagi di Kecamatan tersebut yang ternyata mempunyai tanggal, bulan dan tahun yang sama persis dengan si A dan berjenis kelamin yang sama pula maka dia akan mempunyai nomor registrasi yang berbeda untuk membedakannya dengan si A.




sumber : beritaunik.net
July 30, 2011
Posted by Ashari Riski

Alasan Kenapa Pada Rel Kereta Api Terdapat Banyak Kerikil

Entah anda perhatikan atau tidak, hampir di sepanjang rel kereta api biasanya terdapat batu kerikil yang terletak di bawah dan pada samping kanan dan kiri rel kereta api. Batu kerikil ini memang sengaja disebar di sekitar rel kereta api tersebut. Dan ternyata batu kerikil ini memiliki fungsi yang sangat penting untuk menunjang keberadaan rel kereta api yang berdiri di atasnya.
Fungsi Batu Kerikil pada Rel Kereta Api
Fungsi batu kerikil pada rel kereta api yang pertama adalah sebagai bantalan pemberat. Dengan adanya lapisan batu kerikil ini rel dapat tetap berdiri dengan stabil. Sehingga kereta api yang berjalan di atasnya pun dapat berjalan dengan baik.
Batu kerikil ini juga berfungsi untuk menyerap getaran (shock absorber) yang terjadi ketika kereta api tengah lewat. Sehingga goncangan yang terjadi ketika kereta api melintas dapat dikurangi. Dan rel kereta api pun tidak cepat rusak dan dapat digunakan untuk waktu yang lama.
Fungsi berikutnya yaitu untuk menahan dan memperlancar aliran air di saat hujan. Fungsi ini berperan untuk mencegah terjadinya pengikisan tanah atau erosi pada tanah di sekitar rel kereta api. Dimana bila hal ini terjadi maka dapat menyebabkan kecelakaan serius bagi kereta yang melintas seperti kereta anjlok dan yang lainnya.
Dan yang terakhir, batu kerikil juga berfungsi untuk menghambat tumbuhnya rerumputan di sekitar rel. Tumbuhnya rerumputan di sekitar rel dapat dapat secara langsung maupun tidak langsung menyebabkan penggemburan tanah di bawahnya. Hal ini tentunya dapat membahayakan karena jika tanah di bawah rel tidak stabil maka akan dapat membahayakan perjalanan kereta api.
Mengapa di Beberapa Tempat Tidak Terdapat Kerikil
Seperti yang kita lihat pada beberapa tempat, ada posisi-posisi tertentu dimana di bawah rel kereta api tidak terdapat batu kerikil. Seperti rel kereta api yang terdapat di atas jembatan atau jalan raya, dimana tidak terdapat satu butir pun batu kerikil yang sangat berperan penting bagi keberadaan rel kereta api. Hal ini terjadi karena semua fungsi dari batu kerikil tadi sudah diambil alih fungsinya oleh mekanisme lain.
Pada jembatan kereta api, jembatan sudah dirancang khusus sedemikian rupa supaya dapat menahan getaran yang akan terjadi yang dihasilkan ketika kereta melintas. Demikian pun dengan rel kereta yang terdapat pada jalan raya, jalan aspal telah menggantikan peranan batu kerikil dengan baik. Sehingga pada tempat-tempat tersebut, tidak diperlukan lagi batu kerikil untuk diletakkan di bawah rel kereta api.


 

sumber : beritaunik.net

Posted by Ashari Riski

Bumi Semakin Gendut


 




Bumi Semakin Gendut

NASA
Bumi semakin besar di bagian khatulistiwa.  Fakta itu terungkap dari penelitian terhadap data yang dikumpulkan oleh satelit Gravity Recover and Climate Experiment (GRACE) milik NASA dan German Space Agency. Disebutkan, bertambahnya penumpukan di khatulistiwa itu disebabkan oleh mencairnya lapisan es di Greenland dan Antartika.

Menurut Steve Nerem, ilmuwan asal University of Colorado, Amerika Serikat, hingga 22 ribu tahun lalu, es hingga beberapa kilometer menyelimuti sebagian besar belahan utara Bumi. Berhubung tekanan akibat bobot dari es di daratan telah berkurang karena mencair, tanah di bawahnya telah memantul dan menyebabkan Bumi menjadi lebih lonjong. “Mirip dengan spons, dan dibutuhkan waktu yang cukup lama agar Bumi kembali ke bentuk asalnya,” kata Nerem.

Sebagai informasi, sejak awal, planet Bumi memang tidak bulat sempurna. Akibat perputaran rotasinya, air di permukaan Bumi lebih banyak terkumpul di kawasan khatulistiwa dibandingkan dengan di kutub.

Para ilmuwan sendiri mengamati terjadinya "penyusutan lemak"di lingkar khatulistiwa. Akan tetapi, kemudian terjadi perubahan. Di sekitar pertengahan 1990-an, diketahui bahwa tren telah berbalik dan Bumi kembali tambah gendut di lingkar pinggangnya, sama seperti bola yang ditekan dari atas dan bawahnya. Namun mereka tidak memiliki alat untuk memastikan mengapa hal itu bisa terjadi, hingga baru-baru ini.

Dengan GRACE, peneliti dapat menguji coba teori yang menyatakan bahwa hilangnya es merupakan faktor pengubah bentuk planet Bumi. GRACE mengambil gambar dari permukaan Bumi setiap 30 hari sehingga memungkinkan peneliti memantau perubahan massa es terhadap perubahan gravitasi. Jadi, jika ada perubahan terhadap bentuk Bumi, maka akan ada perubahan terhadap distribusi massa. Akibatnya, medan gravitasi juga berubah.

Peneliti menemukan, mencairnya gletser di Greenland dan Kutub Selatan merupakan kontributor terbesar terhadap membengkaknya "lingkar pinggang" Bumi karena banyak air yang dibawa ke khatulistiwa. Menurut data, dua belahan Bumi kehilangan 382 miliar ton es per tahunnya. Berkurangnya beban yang perlu ditanggung benua memungkinkan tanah untuk naik dan membuat planet menjadi lebih bulat, namun proses ini membutuhkan waktu ribuan tahun. Sementara itu, pertumbuhan ketebalan di khatulistiwa mencapai 0,7 sentimeter per dekade.

Saat ini, kata Nerem, radius planet Bumi 21 kilometer lebih besar di khatulistiwa dibandingkan di kutub. Artinya, titik paling jauh permukaan Bumi dari inti Bumi bukanlah di puncak gunung Everest, melainkan di puncak gunung berapi di Ekuador yang lebih dekat ke khatulistiwa. (Sumber: Fox News)
Posted by Ashari Riski

Terapkan Hisab Demi Umat, Ramadan 1 Agustus


Eddi Santosa - detikRamadan 
Den Haag - Universitas Islam Eropa (UIE), Rotterdam, menyerukan agar umat mengaplikasikan hisab (metode perhitungan, red) untuk menentukan bulan baru. Atas dasar ini Ramadan 1432H (2011) dimulai 1/8/2011.

"Berdasarkan perhitungan dapat dikatakan bahwa istima (konjungsi, red) akan terjadi pada 30/7/2011 atau 29 Syaban 1432 di Makkah pada pukul 21:40.02 dan di Negeri Belanda pada pukul 18:40.02," demikian disampaikan Dewan Ifta UIE melalui siaran pers yang diterima detikcom, Jumat (29/7/2011).

Dari perspektif Fiqh, untuk kemungkinan mengamati hilal (bulan baru, red) harus dipenuhi syurut (syarat-syarat, red) sebagai berikut:

1. Konjungsi harus dapat diamati minimal kira-kira 8 jam sebelum maghrib.

2. Matahari harus terlebih dulu tenggelam di ufuk (horizon, red) dan kemudian hilal harus tenggelam. Situasi sebaliknya yakni hilal tenggelam terlebih dulu disusul tenggelamnya matahari adalah tidak valid.

3. Posisi ketinggian hilal harus sekitar 4 derajat dari horizon dan permukaannya minimal harus 4 persen (Pendapat lain: ketinggian hilal harus 8 derajat dari horizon).

Kesimpulannya, konjungsi setelah maghrib tidak valid untuk menetapkan bahwa hari berikutnya adalah hari pertama Ramadan. Jadi, hari berikutnya adalah 30 Syaban bertepatan dengan 31 Juli. Ini berarti 1 Ramadan 1432 jatuh pada 1 Agustus 2011.

Penetapan awal Ramadan di Negeri Belanda sudah 30 tahun terakhir selalu bermasalah. Setiap tahun orientasi pada rukyah (metode pengamatan, red) selalu menimbulkan situasi di mana umat Muslim di Negeri Belanda memulai puasa pada hari berbeda-beda. Negeri Belanda termasuk negeri rendah secara geografi. Konsekuensinya, mengamati hilal dengan mata telanjang tidak dimungkinkan.

Selanjutnya berdasarkan tradisi juga terdeteksi bahwa ritualisasi rukyah dalam konteks di Negeri Belanda memiliki dampak negatif terhadap umat. Oleh sebab itu disimpulkan bahwa penerapan hisab adalah metode terbaik untuk menetapkan 1 Ramadan.
Posted by Ashari Riski
Tag :

Membangun Generasi Tangguh


Haryono Suyono
Ketua Umum Dewan Nasional Indonesia
untuk Kesejahteraan Sosial



Sabtu, 30 Juli 2011

Menjelang bulan Ramadhan yang penuh berkah ini, Bupati Pacitan Drs Indartato MM bersama seluruh anggota tim pengelola posdaya yang dibentuknya, beberapa bulan lalu, menggelar pertemuan dengan para guru dan pengasuh pendidikan anak usia dini (PAUD) dari seluruh desa di Pacitan, Jatim. Mereka memperoleh gemblengan dari Tim Dosen Program Studi PAUD dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ), yang khusus diundang ke Pacitan untuk menyegarkan para guru dan meningkatkan mutu pendidikan.

Tekad Bupati Pacitan yang luhur itu didasari kepercayaan bahwa masa depan bangsa sangat tergantung bagaimana generasi masa kini mempersiapkan anak cucu secara dini agar tegar menghadapi tantangan zaman dengan kualitas prima. PAUD telah dikembangkan di banyak desa dan dukuh di Pacitan, dan dalam rangkaian pengembangan pos pemberdayaan keluarga (posdaya) di seluruh pelosok Pacitan, pengembangan PAUD mendapat prioritas yang sangat tinggi.
Untuk keperluan ini, para dosen dari UNJ telah mempersiapkan buku petunjuk sederhana bagaimana membentuk dan membina PAUD. Dalam waktu dekat akan diterbitkan pula buku-buku sederhana tentang program dan kegiatan PAUD sebagai pegangan setiap guru PAUD untuk mengembangkan dan meningkatkan mutu PAUD yang dikelolanya.
Penyegaran yang akan dilakukan di Pacitan itu sekaligus dikaitkan dengan upaya menempatkan PAUD sebagai salah satu kegiatan untuk menolong para ibu yang mempunyai anak balita guna menempatkan anak-anak mereka di PAUD. Dengan demikian, para ibu bisa mengembangkan potensi mereka dengan baik. Bagi para ibu yang masih buta aksara dapat mengikuti kursus baca-tulis. Para ibu yang belum menyelesaikan pendidikan SD, SMP, dan SMA bisa mengikuti kegiatan kursus Paket A, B, atau C. Dengan bekal pendidikan yang diperolehnya, diharapkan mereka bisa menjadi pembimbing anak-anak mereka apabila sudah memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi.
Melalui kegiatan silaturahmi dalam posdaya dirancang program kegiatan ekonomi keluarga yang memprioritaskan pelatihan keterampilan untuk ibu muda yang memiliki anak balita. Mereka diusahakan mendapat pelatihan keterampilan dan diajak membangun ekonomi bersama dengan modal yang disediakan melalui kredit berbunga ringan. Mereka diajak mengembangkan budaya gemar menabung agar masa depannya jauh lebih baik. Melalui kerja sama dengan BPR Jatim, mereka diberi kesempatan mempergunakan tabungannya sebagai agunan untuk kredit mikro yang dibutuhkannya.
Karena itu, dalam kesempatan penyegaran guru-guru PAUD di Pacitan, para ibu didorong untuk menabung. Sebagai perangsang, mereka sengaja diberikan buku tabungan yang sudah ada isinya dan dijanjikan bahwa tabungannya tidak dikenakan biaya administrasi sesen pun.
Pancingan ini dimaksudkan agar setiap penabung segera menambah isi buku tabungannya dan mempergunakan buku tabungan itu untuk agunan pinjaman yang diperlukan guna membangun ekonomi rumah tangga. Di lain pihak, para ibu dilatih keterampilan khusus usaha sebagai bekal untuk menjadi pengusaha.
Di samping itu, setiap orangtua diajak mengubah halaman rumahnya menjadi kebun bergizi agar asupan gizi untuk anak-anak balitanya bertambah baik. Karena, mereka bisa mengonsumsi tanaman dan hasil unggas atau ikan yang ditanam/dipelihara di halaman kebun bergizi masing-masing. *** 














sumber : http://www.suarakarya-online.com

Posted by Ashari Riski

Mengapa dunia Pernah Dilanda Kamat ?


Peradaban manusia di atas dunia pernah musnah oleh karena “kiamat”, berbagai macam bencana, termasuk gempa bumi, banjir, benda angkasa dari luar (termasuk benturan meteor dan komet), timbul tenggelamnya lempeng daratan, perubahan iklim yang mendadak dan sebagainya. Bencana dahsyat telah melenyapkan peradaban dan sejumlah besar makhluk hidup menjadi punah waktu itu, hanya menyisakan sangat sedikit peninggalan sejarah yang masih ada. Manusia-manusia prasejarah yang berbeda dan peradaban yang dimiliki akhirnya telah lenyap dari atas bumi. Peradaban tersebut mengapa tersingkirkan? Kita dapat menemukan beberapa petunjuk melalui gejala sosial dan dalam uraian orang-orang mahabijak.

Bencana alam dan penyakit dalam skala besar merupakan sebab-musabab langsung yang mengakibatkan musnahnya peradaban manusia prasejarah, namun mengapa bisa timbul penyakit dan bencana alam yang mematikan secara besar-besaran? Pemahaman yang ada sekarang dari orang-orang tidak dapat menjelaskannya, dan mau tidak mau mereka dikembalikan sebagai gejala alam. Gejala alam merupakan kesimpulan pasif yang diambil orang-orang terhadap perubahan geologis dan astronomis yang tidak dapat dijelaskan. Dipandang dari arti tertentu, ini merupakan suatu purbasangka yang terpaksa.
Demi prakiraan dan mencegah berbagai macam bencana, manusia sekarang (juga manusia prasejarah dulu) telah melakukan penelitian jangka panjang terhadap berbagai macam bencana, mengemukakan beberapa teori, namun kebanyakan ditekankan pada prakiraan bencana dan sisi perlawanannya, menciptakan serangkaian peralatan dan berbagai cara, misalnya ramalan angin topan, memantau gunung berapi, banjir dan sebagainya. Dalam menghadapi bencana alam, orang-orang juga telah menggunakan berbagai macam cara, misalnya membangun apartemen antigempa, mengontrol tanggul, waduk, memperbaiki sungai, fasilitas pertolongan bencana darurat dan lain-lain. Kebijakan-kebijakan yang sebagian besar tergolong pasif ini memiliki efektivitas yang pasti terhadap bencana kecil, dapat mengurangi korban jiwa. Namun, dalam skala yang lebih besar, di hadapan bencana yang menghancurkan, misalnya mendadak daratan menurun, banjir dahsyat yang menenggelamkan, benturan benda angkasa luar, perubahan iklim yang mendadak, dan kekuatan manusia tampaknya sangat lemah, sulit untuk menghindar, hanya bisa menerima apa adanya.
Demi untuk mengobati penyakit, manusia telah mengembangkan sejumlah besar cara dan instrumen kedokteran yang kelihatannya canggih. Namun, manusia sekarang semuanya harus mengakui, bahwa semua cara pengobatan ada keterbatasannya. Lagi pula penyakit yang baru muncul dengan tiada henti membuat manusia sulit untuk mengatasinya. Di hadapan wabah penyakit menular yang muncul mendadak secara luas, sama sekali tidak berdaya. Tidak bisa membuat obat yang manjur untuk mengatasinya.
Sebenarnya, apakah sebab-musabab pokok yang mengakibatkan munculnya malapetaka?
Pertama, dari pemahaman tingkat rendah, orang-orang telah mengetahui bahwa segala perkembangan hal ihwal memiliki periode dan hukumnya. Manusia ada lahir, tua, sakit, dan mati: Perkembangan masyarakat ada periodenya, perkembangan umat manusia kemungkinan juga: Hal yang sama, berarti peradaban manusia kemungkinan juga bisa mengalami perkembangan sampai peradaban tertinggi, bertahan, rusak hingga lenyap dalam sebuah proses berkala yang berputar berulang-ulang.
Kedua, kini orang-orang telah mengetahui, bahwa manusia kelewat batas menuntut pada alam sehingga mencemari bumi, mengakibatkan lingkungan hidup manusia menjadi buruk. Mengeksploitasi terlalu banyak air bawah tanah bisa mengakibatkan permukaan bumi tenggelam, menebang hutan secara berlebihan bisa mengakibatkan erosi tanah, oasis berubah menjadi gurun pasir, pembuangan gas kotor dan air limbah dalam jumlah besar mengakibatkan parahnya polusi udara serta mutu air dan sebagainya, bersamaan dengan majunya teknologi manusia, ruang hidup manusia malah sedang menyusut, lingkungan ekologi terus memburuk, telah mencapai pada tahap yang bahaya. Ini adalah sebuah proses yang lambat, ia dapat menimbulkan bencana lokal, juga dapat menimbulkan bencana besar.
Ketiga, memahami dari tingkat yang lebih tinggi, “alamiah” adalah tidak eksis, namun bencana alam juga ada sebabnya. Namun, bukan karena manusia telah memiliki peradaban tinggi lalu musnah. Mungkin ia adalah suatu akibat yang tak terlelakkan, dan bencana alam hanya tercermin dalam masyarakat manusia kita ini. Manusia sama sekali bukan berasal dari evolusi kera, jiwa manusia yang sebenarnya terjadi di alam semesta. Alam semesta telah menciptakan kehidupan, sekaligus menetapkan kehidupan (termasuk manusia) sesuai dengan standar sebagai manusia. Apabila moralitas manusia telah menjadi bobrok dan hanya memikirkan dirinya sendiri, alam juga akan menunjukkan tanda-tandanya.
Pada zaman dahulu, tingkat moralitas manusia secara umum sangat tinggi, waktu itu tidak ada hukum apa pun, yang ada hanya sebuah hukum kerajaan, apa yang dikatakan dan diperbuat manusia semuanya diukur dengan moralitas, sedangkan hukum kerajaan pada dasarnya adalah sebuah hukum yang bagaimana semestinya menjatuhkan hukuman pada semua individu yang melanggar moral tersebut, dan bagaimana seyogianya memberikan penghargaan jika telah mempertahankan moral. Dulu pejabat kabupaten yang memutuskan perkara itu sangat sederhana, yaitu menggunakan moralitas sebagai kriteria untuk memutuskan perkara, memutuskan benar atau salah, kemudian memberikan penghargaan atau hukuman. Jelas, masa luhurnya moralitas manusia, hukum adalah eksis untuk melindungi moral (prinsip langit). Maka, orang yang bijaksana pada zaman dahulu sangat percaya akan prinsip “Tuhan memberi kekuasaan kepada pemimpin”, bila pemimpin melanggar prinsip langit, kekuasaan pemimpin juga akan ikut jatuh.
Sumber : http://indonesianufohunterss.wordpress.com
July 28, 2011
Posted by Ashari Riski

KAPAL HANTU SS Valencia



SS VALENCIA adalah kapal yang tenggelam di lepas pantai Vancouver, British Columbia pada tahun 1906.
Kapal itu mengalami cuaca buruk di dekat Cape Mendocino, dan menabarak beberapa batu karang yang besar, dan kapal tersebut mulai tenggelam. Awak kapal segera mulai menurunkan sekoci bersama 108 penumpang kapal ke dalam air, tetapi beberapa sekoci terbalik dan hanya beberapa saja yang dapat MEREKA gunakan.
beberapa menit kemudian SS VALENCIA tenggelam , di media valencia di sebutkan bahwa  37 orang selamat dari 108 penumpang yang ada
Lima bulan kemudian, seorang nelayan  telah menemukan sebuah sekoci dengan 8 kerangka manusia di dekat gua .
Pencarian diluncurkan, tapi tidak menemukan apa pun. Karna tidak menemukan sebuah fakta mengenai Kerangka tersebut SS Valencia akhirnya menjadi sumber berbagai kisah kapal hantu. Akhir Akhir penemuan itu, Banyak nelayan yang melihat kapal hantu di Pachena Point, dan sampai hari ini kapal Tersebut belum bisa di pastikan keberadaanya.
27 tahun setelah tenggelamnya SS Valencia, salah satu SEKOCI itu ditemukan mengambang dengan tenang di dekat Barkley Sound.
Sekoci Tersebut, masih terliha bagus – dan cat lapisannya masih terang …
Sampai Kapanpun Misteri SS VALENCIA Akan di kenang oleh penganut Konspirasi Dengan Nama X FILE


sumber : http://indonesianufohunterss.wordpress.com/
Posted by Ashari Riski

JADWAL IMSAKIYAH RAMADHAN 1432 H - 2011 (Untuk Kota Pacitan 8°12' LS Bujur 111°7' BT GMT +7)

www.pkpu.or.id www.pkpu.or.id
JADWAL IMSAKIYAH RAMADHAN 1432 H - 2011
(Untuk Kota Pacitan 8°12' LS Bujur 111°7' BT GMT +7)
    Download PDF (DKI Jakarta)Pilih Kota 
TglImsakShubuhTerbitDhuhurAshrMaghribIsya'Bayang
Kiblat
104:1904:2905:4511:4515:0717:4118:5315:41
204:1904:2905:4511:4515:0717:4118:5315:38
304:1904:2905:4511:4515:0717:4118:5315:35
404:1904:2905:4411:4515:0717:4118:5315:32
504:1804:2805:4411:4515:0717:4118:5315:28
604:1804:2805:4411:4515:0717:4118:5315:25
704:1804:2805:4411:4515:0617:4118:5315:22
804:1804:2805:4311:4415:0617:4118:5215:19
904:1804:2805:4311:4415:0617:4118:5215:15
1004:1804:2805:4311:4415:0617:4118:5215:12
1104:1804:2805:4311:4415:0617:4118:5215:09
1204:1704:2705:4211:4415:0517:4118:5215:05
1304:1704:2705:4211:4415:0517:4118:5215:02
1404:1704:2705:4211:4415:0517:4118:5214:59
1504:1704:2705:4111:4315:0517:4118:5214:55
1604:1604:2605:4111:4315:0417:4118:5114:52
1704:1604:2605:4111:4315:0417:4118:5114:48
1804:1604:2605:4011:4315:0417:4118:5114:45
1904:1604:2605:4011:4215:0317:4118:5114:42
2004:1504:2505:4011:4215:0317:4118:5114:38
2104:1504:2505:3911:4215:0317:4118:5114:35
2204:1504:2505:3911:4215:0217:4118:5014:31
2304:1404:2405:3811:4215:0217:4118:5014:28
2404:1404:2405:3811:4115:0117:4018:5014:24
2504:1404:2405:3811:4115:0117:4018:5014:21
2604:1304:2305:3711:4115:0017:4018:5014:17
2704:1304:2305:3711:4015:0017:4018:4914:14
2804:1304:2305:3611:4014:5917:4018:4914:10
2904:1204:2205:3611:4014:5917:4018:4914:07
3004:1204:2205:3511:4014:5817:4018:4914:03
:: Arah kiblat
Untuk Kota : Pacitan 8°12' LS 111°7' BT (GMT +7)
Arah kiblat: 294°37"12'
Jarak : 8177.514 Km
imsak ver 0.7.4 © 2004-2011 by Cahya DSN
Posted by Ashari Riski
Tag :

Unik : Kangguru Nakal Menyerang Nenek

BBC/"PRLM


QUEENLAND, (PRLM).- Seekor kangguru merah besar, dan nakal menyerang seorang nenek berusia 94-tahun di kebunnya di Queensland, Australia.
Phyllis Johnson sedang menggantungkan cuciannya ketika binatang itu melompat menuju dirinya, menjatuhkannya ke tanah dan menendang beberapa kali.
Dia mencoba untuk menangkis dengan sapu, tapi ia harus merangkak untuk menyelamatkan dirinya sendiri.
Anaknya menelepon polisi yang menggunakan semprotan lada untuk menaklukkan kangguru nakal itu. Nyonya Johnson dibawa ke rumah sakit dan kangguru itu kemudian dijebak oleh polisi hutan.
Kanguru merah adalah hewan berkantung terbesar di dunia. Dikenal dengan bulu jahenya, berat binatang ini sekitar 90kg, tumbuh setinggi 2m dan dapat melompat lebih dari 9m.
"Saya pikir binatang itu akan membunuh saya," kata Phyllis Johnson kepada surat kabar Courier-Mail dari ranjang rumah sakit menyusul serangan di kota pedalaman Charleville.
"Binatang itu lebih tinggi dari saya dan dia melompat melalui pakaian yang saya cuci. Kebetulan ada sapu di dekat saya lalu saya hanya mulai mengayunkan sapu pada kangguru merah itu. Saya memukul kepalanya tapi binatang itu terus berjalan mendekati saya. Bahkan anjing tidak berani membantu saya.."
Nyonya Johnson terpaksa merangkak ke dalam rumahnya mewaspadai anaknya yang juga mencoba mengusir hewan ini pergi sebelum akhirnya menelepon polisi.
Memar dan berdarah, Nyonya Johnson kemudian dirawat di rumah sakit. "Anak saya menyelamatkan saya. Saya baik-baik saja, meskipun kangguru itu menggigit kaki saya dan ada kemungkinan mereka akan mengoperasinya," katanya.
Kangguru merah ini sempat menyergap dua petugas polisi sebelum sebelum penjaga satwa liar yang mampu menjebak kanguru.
Hewan ini kini sedang diperiksa oleh dokter hewan sebelum keputusan akan dibuat mengenai masa depan hewan ini. "Kejadian ini merupakan salah satu kejadian yang tidak biasa yang terjadi di sini," kata sersan senior, Stephen Perkins, kepala polisi di Charleville.
Nyonya Johnson mengatakan ia selalu menyayangi kangguru, dan dia sebelumnya sering memberikan roti untuk kangguru. "Kangguru lainnya selalu begitu lembut," katanya.
"Kangguru lain tidak sebesar kangguru merah dan mereka tidak pernah seperti itu pada saya. Kangguru satu ini sepertinya sengaja menyerang saya, kangguru ini menempatkan kakinya di tubuh saya dan menendangnya." (bbc/nida-job/a-88)***
Posted by Ashari Riski

Warga Negara Asing Akan Menampilkan Kebudayaan Sunda



Warga Negara Asing Akan Menampilkan Kebudayaan Sunda


Sebanyak 59 warga negara asing (WNA) dari 39 negara akan tampil membawakan kebudayaan Sunda dalam acara "Indonesia Channel" yang diadakan oleh Kementerian Luar Negeri. Acara yang telah dilaksanakan sejak tahun 2006 secara rutin ini akan diadakan di The Venue El Dorado, Bandung, pada hari Jumat (29/7) mendatang.

Kegiatan ini merupakan penutupan program Beasiswa Seni dan Budaya Indonesia (BSBI) yang dilaksanakan oleh Kemenlu. "Program ini bertujuan untuk mengenalkan budaya Indonesia kepada dunia internasional. Selain itu, program ini juga dapat mempererat hubungan diplomatis antarnegara yang telah diundang untuk mengikuti program ini," kata Devdy Risa dari Kemenlu yang ditemui di tempat latihan para WNA.

BSBI telah berlangsung selama tiga bulan. Selama tiga bulan itu, para WNA dimasukkan ke dalam 4 sanggar yang ada di Indonesia, yaitu Saung Angklung Udjo Bandung, Studio Tydif Surabaya, Sanggar Semarandana Bali, dan P4TK Sleman. "Dalam waktu tiga bulan, mereka diajak untuk melebur dengan masyarakat Indonesia dan juga berlatih seni tari, seni musik, dan seni rupa," papar Devdy.

WNA berasal dari berbagai negara, seperti Fiji, Australia, Jepang, China, Afrika Selatan, Amerika Serikat, Inggris, Spanyol, dan Rusia. Sejak pertama kali dilaksanakan, program ini telah menghasilkan 325 alumni di berbagai belahan dunia. Bekerja sama dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di negara-negara tersebut, Kemenlu melakukan seleksi berdasarkan keinginan dan hasrat para peserta untuk memperdalam pengetahuan mereka tentang Indonesia, khususnya di bidang seni dan budaya.

Kemenlu menargetkan 1500 penonton akan hadir dalam Indonesia Channel. "Kami berharap mayoritas pengunjung adalah remaja dan mahasiswa, agar mereka dapat melihat kebudayaan Indonesia dalam kemasan yang berbeda," tambahnya. Program ini akan terus berlangsung tiap tahunnya, dan diharapkan dapat berkembang lebih baik daripada tahun-tahun sebelumya.



Sumber :http://nationalgeographic.co.id
Posted by Ashari Riski

MoU Keamanan Perbatasan Ditandatangani

SURABAYA, KOMPAS.com — Lima kabupaten di wilayah perbatasan Jawa Timur akan menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan kabupaten perbatasan di Jawa Tengah. MoU itu untuk memerinci pelaksanaan teknis di lapangan terkait penegakan peraturan daerah (perda) di wilayah perbatasan antarprovinsi.Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Satpol PP Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Asyhar, mengatakan, lima kabupaten yang akan menandatangan MOU untuk pengamanan wilayah perbatasan adalah Tuban, Bojonegoro, Ngawi, Magetan, dan Pacitan.
"Bojonegoro MoU dengan Rembang, Bojonegoro dengan Blora, Ngawi dengan Sragen, Magetan dengan Karang Anyar, dan Pacitan MoU dengan Wonogiri," ujar Asyhar ditemui di Surabaya, Jawa Timur, Senin (25/7/2011).
Menurut Asyhar, MoU itu merupakan tindaklanjut dari MoU yang diteken Kepala Satpol PP Jawa Timur Dwi Sisparyanto dengan Kepala Satpol PP Jawa Tengah M Arief Irwanto pada 16 Juni lalu di Yogyakarta.
Untuk memastikan pengamanan apa saja yang akan digarap bersama, selama dua hari mulai Minggu (24/7/2011) malam hingga Senin (25/7/2011) sore, Kepala Satpol PP dan Kepala Bagian Kerja Sama se-Jawa Timur, Kepala Satpol PP Kabupaten di Jawa Tengah yang wilayahnya berbatasan dengan Jawa Timur berkumpul di Hotel Utami, Jalan Raya Juanda, Sidoarjo, untuk membahas masalah tersebut. "Jadi, semua kisi-kisi teknisnya akan dibahas semua di Utami," jelasnya.
Kepala Bidang Program Kantor Satpol PP Jawa Timur, Sunarto, menambahkan, penegakan perda bersama-sama sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di daerah perbatasan antara Jawa Timur dan Jawa Tengah tersebut dituangkan dalam sepuluh perjanjian.
Isi perjanjian itu di antaranya penegakan perda terkait peredaran minuman keras, pengemis gelandangan dan orang terlantar, tertib administrasi kependudukan, penambangan bahan galian golongan C, penyandang masalah kesejahteraan sosial, pembuangan limbah, penanganan pengaduan, pertukaran informasi pemulangan ke daerah asal, dan patroli terpadu.(Mujib Anwar)
July 26, 2011
Posted by Ashari Riski

Telkomsel Jatim Modernisasi Jaringan

 


Provinsi Jawa Timur (Jatim) selalu jadi perhatian serius para operator telekomunikasi, tak terkecuali tiap menjelang Ramadhan dan Lebaran.


Selain membidik lonjakan pendapatan dari aktivitas dan pergerakan manusia, para operator juga tidak mau mengambil risiko anjloknya citra hanya karena banyak masyarakat dari kota yang tidak mendapat sinyal komunikasi seluler saat berada di daerah. Menurut GM Network Operation Telkomsel Regional Jatim Galumbang Pasaribu, akan ada 9,5 juta pelanggan Telkomsel yang berkomunikasi selama periode mudik Lebaran di Jawa Timur.
"Meski semua berkomunikasi dalam waktu bersamaan, namun kapasitas jaringan yang terpakai baru sekitar 88 persen saja. Jadi, pelayanan kami masih aman," ujarnya didampingi Manager Corporate Communications Telkomsel Area Jawa Bali Sri Ambar Yusmeniwati di Surabaya, kemarin.
Tak puas hanya dengan menyediakan kapasitas jaringan, operator pelat merah ini juga melakukan modernisasi (upgrading) perangkat. Bahkan, di Kabupaten Pacitan, yang selama ini tidak begitu menjadi perhatian operator telekomunikasi lainnya, justru menjadi wilayah pertama untuk kegiatan modernisasi seluruh infrastruktur Telkomsel.
Tidak mengherankan bila seluruh menara pemancar telekomunikasi (base transceiver station/BTS) Telkomsel di wilayah terpencil kini sudah bisa mendukung penggunaan teknologi terkini mulai dari telepon, SMS, hingga layanan data. Hasilnya langsung terasa. Telkomsel mengklaim penggunaaan layanan data (internet) di Pacitan melonjak hingga 40 persen setelah modernisasi jaringan.
Bukan hanya itu, Telkomsel saat ini juga sedang mengusahakan agar transmisi di daerah asal Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini dibuat berlapis. Ini dikarenakan tingkat kepadatan komunikasi di wilayah yang sedang menggeliat ini cenderung terus meningkat.
Namun, perlakuan istimewa terhadap Pacitan bukan semata-mata berdasarkan daerah asal Presiden SBY. Wilayah Pacitan yang berbukit-bukit dan rawan longsor memang membutuhkan fasilitas yang lebih banyak dibanding daerah lain. "Kami ingin komunikasi pelanggan tetap nyaman, termasuk ketika salah satu BTS terbawa tanah longsor," ujarnya.
Keluhan tanah labil ini sebetulnya bukan hanya dirasakan Telkomsel. BTS milik operator telekomunikasi lain juga kerap menjadi "makanan" tanah longsor. Tak mau ambil risiko, Telkomsel sendiri selalu aktif melakukan antisipasi untuk mencegah kemungkinan terburuk.
Menyusul Pacitan, secara bertahap, Telkomsel terus melakukan modernisasi jaringan. Hingga saat ini modernisasi sudah menjangkau 50 persen jaringan yang ada. Hingga menjelang Lebaran atau akhir Agustus 2011, sebanyak 90 persen jaringan Telkomsel di Jatim dengan dukungan 9.000 BTS 2G dan 5.000 BTS 3G sudah dimodernisasi.
Kini, Telkomsel Jatim hanya perlu memetakan pola lonjakan komunikasi menghadapi periode Puasa dan Lebaran tahun ini. Bila mengacu tahun sebelumnya, lonjakan komunikasi akan terasa saat arus mudik dimulai untuk berziarah menjelang Ramadhan dan sejak H-3 Lebaran untuk bersilaturahmi.
Untuk mendukung kualitas jaringan, Telkomsel menambah kapasitas di berbagai wilayah tujuan mudik lain, seperti Gresik, Madiun, Banyuwangi, Kediri, Lamongan, Jember, dan Banyuwangi. Telkomsel juga siap mengirim BTS Mobile (combat) ke objek wisata serta pintu kedatangan (bandara, pelabuhan, terminal, dan stasiun) yang biasanya selalu ada lonjakan.
Pihaknya juga mulai membentuk Satgas Lebaran yang ditugaskan memantau jaringan selama 24 jam. "Semua personel Network Operation Telkomsel Jatim, tidak kami perkenankan cuti selama Lebaran. Ini karena banyak masyarakat yang membutuhkan mereka," ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Telkomsel juga mengimbau pemudik untuk memanfaatkan T-Cash untuk memberi kenyamanan dan keamanan saat mudik Lebaran. Hingga saat ini, produk dompet elektronik itu baru digunakan 5,7 juta dari total lebih dari 100 juta pelangan Telkomsel. "Produk alat pembayaran seperti T-Cash tidak dimiliki operator lain. Maklum bila banyak masyarakat yang tidak tahu," ujarnya.

Posted by Ashari Riski

Pemilik Sumur Tiban di Pacitan Tidak Tahu Airnya Berkhasiat

Pacitan - Kemunculan sumur tiban di Pacitan bukan hanya mengejutkan warga sekitar namun juga membuat Bejo, si penemu kebingungan. Pasalnya, banyak orang yang mendatangi rumahnya dan minta air untuk obat.

Akibatnya, Bejo harus rela naik turun gunung puluhan kali per hari menuju lokasi. Dia pun mengaku rela melakukannya karena medan menuju tempat keberadaan sumur tiban relatif berat. Sebab posisinya berada di lereng dengan jalan setapak.

"Mesakke menawi mundhut piyembak. Pramila kula pendhetaken dateng belik (Kasihan kalau harus mengambil sendiri. Makanya saya ambilkan ke sumur)," kata Bejo, penemu sekaligus pemilik lahan kepada wartawan.

Semula, dirinya tidak mengetahui jika air dari sumber yang ditemukan diyakini memiliki khasiat penyembuhan. Dia pun hanya bermaksud menjadikannya sebagai sumber untuk pengairan tanaman buncis miliknya.

Namun lantaran makin banyak orang yang datang, dia mengurungkan niat itu. Sebagai gantinya, Bejo siang malam harus berada di areal sumur untuk menjaga sekaligus antisipasi jika ada orang yang membutuhkannya.

Sebenarnya, terang Bejo, aspek mistis yang menyertai munculnya sumur tiban terjadi secara tidak sengaja. Ini menyusul adanya seorang warga yang saat melintas lokasi tersebut sedang mengidap pusing-pusing.

Mengetahui ada sumber air, orang tersebut meminum serta mencuci muka. Pengakuannya, setelah melakukan kedua hal tersebut tubuhnya mendadak bugar tanpa keluhan apa-apa. Kabar tersebut lalu menyebar kemana-mana.

"Kula piyambak mboten ngertos. Namine nggih tiyang nggunung mboten paham sing ngoten-ngoten niku (saya sendiri tidak tahu. Namanya orang desa, tidak faham yang seperti itu)," tuturnya lugu.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah sumur tiban ditemukan warga Dusun Klitik Desa Kasihan Kecamatan Tegalombo, Pacitan. Anehnya, lokasi penemuan berada di lahan kritis tandus dan terjal.

Hingga saat ini ratusan orang telah datang ke areal tersebut, baik untuk sekedar melihat ataupun berobat.

Keberadaan sumur tiban sendiri berada di lokasi yang relatif sulit dijangkau. Sebagai ilustrasi, saat hendak menuju lokasi, detiksurabaya.com harus berjalan kaki sejauh 1 Km lebih dengan medan menurun dan jalan setapak.

Ini setelah melewati jalan berbatu sejauh hampir 2 Km menggunakan kendaraan roda dua. Setibanya di permukiman, sepeda motor dititipkan di rumah warga dan dilanjutkan jalan kaki hingga dengan lokasi.

(fat/fat)



sumber: detikSurabaya.com 
Posted by Ashari Riski

Jumlah Air Terbesar di Antariksa





Jumlah Air Terbesar di Antariksa

ESO/M. Kornmesser
Jumlah air terbanyak di antariksa ditemukan dalam bentuk awan berumur 12 miliar tahun dan mengandung air 140 triliun kali jumlah seluruh air yang ada laut Bumi. Temuan oleh sekelompok astronom yang dipimpin Matt Bradford dari NASA ini menunjukkan bahwa air sudah ada sejak pembentukan alam raya.

"Temuan ini membuat teori munculnya air satu milar tahun lebih dekat ke peristiwa 'Big Bang'," kata Alberto Bolatto dari University of Maryland. 

Astronom menemukan awan tersebut menggunakan dua teleksop yang berbeda--satu teleskop di Hawaii, lainnya di California. Saat pencarian, mereka sudah berteori bahwa uap air sudah muncul di awal-awal pembentukan jagat raya. Bagi mereka temuan ini bukan hal yang mengejutkan. "Ini cuma bukti lain," kata Bradford. Yang mengejutkan bagi mereka adalah ukurannya yang sangat besar.

Awan tersebut mengelilingi lubang hitam besar--disebut kuasar--yang dikenal dengan nama APM 08279+5255. Awan tersebar di lubang hitam dengan jarak beberapa ribu tahun cahaya. Temperatur di awan diperkirakan minus 53 derajat Celcius dan kepekatannya 300 triliun kali atmosfer Bumi.

Lubang hitam yang lokasinya 12 miliar tahun cahaya dari Bumi tersebut memiliki ukuran 20 miliar kali lebih besar dari matahari dengan energi yang jauh lebih besar pula.

Temuan uap air dalam jumlah besar yang mengelilingi APM 08279+5255 juga membuka pengetahuan baru tentang kuasar. "Tampaknya ada gas yang cukup banyak bagi lubang hitam sebelum lubang itu membesar enam kali lipat ukurannya sekarang. Kepastian hal tersebut akan terjadi masih belum jelas. Beberapa gas bisa terbentuk menjadi bintang atau malah terlontar dari kuasar," demikian dijelaskan dalam laporan yang diterbitkan Astrophysical Journal Letters.
(Sumber: Space.com)
Posted by Ashari Riski

Everest Diukur Ulang





Everest Diukur Ulang

Matt Wier
Gunung Everest akan diukur kembali tingginya oleh pemerintah Nepal. Keputusan tersebut diambil untuk mengetahui secara pasti ketinggian Everest, yang saat ini diklaim berbeda oleh beberapa negara.

Pemerintah Nepal mengaku memiliki teknologi terkini untuk melakukan pengukuran. Mereka akan menggunakan satelit GPS dan beberapa stasiun yang ditempatkan di tiga lokasi. "Pengukuran akan memakan waktu dua tahun," kata Gopal Giri, juru bicara Land Reforms Ministry.


Selama ini, Nepal mengakui ketinggian Everest 8.848 meter di atas permukaan laut. Meskipun demikian China mengklaim bahwa ketinggian Everest "hanya" 8.844 meter di atas permukaan laut. Perbedaan itu terjadi karena China menganggap batu tertinggi yang menjadi puncaknya, tidak termasuk lapisan es.

Hasil pengukuran tidak akan mengubah status Everest sebagai puncak tertinggi di Bumi. Puncak tertinggi kedua adalah K2 alias Chogori yang berada di China dan Pakistan.
(Sumber: Planetsave.com, OurPlanet)
Posted by Ashari Riski

Perjalanan Lintas Waktu Mustahil Terjadi

Perjalanan lintas waktu mustahil dilakukan. Kesimpulan itu dikemukakan oleh peneliti dengan mengajukan bukti bahwa foton tidak dapat melaju melampaui kecepatan cahaya.

Tim peneliti dari Hong Kong University of Science and Technology yang dipimpin Du Shengwang membuktikan, sebuah foton selalu tunduk pada teori Einstein yang menyebutkan bahwa tidak ada sesuatu pun yang bisa bergerak melebihi kecepatan cahaya. Dengan demikian, perjalanan lintas waktu hanya mungkin terjadi dalam kisah fiksi ilmiah.

Studi yang dilakukan profesor Du berhasil mendemonstrasikan sebuah foton juga mematuhi hukum lalu lintas semesta, seperti yang terjadi pada gelombang elektromagnetik. Studi itu menunjukkan, sebuah foton mematuhi batas kecepatan 'c' yang esuai dengan hukum sebab-akibat Einstein yaitu, sebuah efek tidak bisa terjadi mendahului penyebabnya.

Lebih lanjut, Du mengatakan, "Bukti studi ini bisa menjadi bekal untuk mengakhiri perdebatan tentang kecepatan informasi yang dapat diangkut sebuah foton". 

Hasil studi profesor Du bersama timnya ini dipublikasikan dalam jurnal ilmiah Physical Review Letters
(Sumber: Discovery News)
Posted by Ashari Riski

Tsunami 2004 Bukan Pertama Bagi Aceh

Tsunami yang melanda Aceh pada 2004 lalu bukan tsunami pertama yang pernah terjadi di Serambi Mekah. Berdasarkan riset yang dilakukan LIPI, Aceh pernah dilanda tsunami pada sekitar 600 tahun yang lalu.

Penelitian dilakukan dengan menganalisis endapan paleotsunami di daerah Meulaboh, Nanggroe Aceh Darussalam. "Dari situ terlihat bahwa pernah terjadi tsunami besar di Aceh sekitar 600 tahun silam," jelas Eko Yulianto, peneliti LIPI, pada Senin (25/7).

Data yang diungkapkan oleh Eko ini menepis anggapan bahwa Aceh belum pernah dilanda gempa Bumi di atas 9 skala Richter sebelum tahun 2004. "Sayang, hal ini ditemukan setelah musibah 2004. Jika ditemukan lebih cepat, sebenarnya jumlah korban gempa dan tsunami bisa diminimalisir," kata Eko.

Pendapat Eko didukung oleh Brian F. Atwater dari USGS. Brian memperkirakan bencana yang sama pernah terjadi pada sekitar tahun 1800. "Gelombang tsunami Aceh pada 2004 bukan yang pertama," katanya.

Pangandaran
Eko juga melakukan penelitian di tebing dekat Sungai Cikembulan, Pangandaran, Jawa Barat. Hasil penelitian menunjukkan empat lapisan pasir yang disebutnya bisa menjadi bukti awal bahwa area tersebut pernah beberapa kali dilanda tsunami. Salah satu lapisan berupa lapisan pasir tebal yang terendap di atas lumpur mangrove. Dalam lapisan itu terdapat cangkang Foraminifera.

Temuan itu mengungkapkan bahwa kurang lebih 400 tahun yang lalu, di wilayah ini pernah terjadi tsunami. "Skalanya jauh lebih besar daripada tsunami 2006 lalu," kata Eko yang pakar paleotsunami. (Sumber: UGM)
Posted by Ashari Riski

Amy Winehouse Pernah Nyaris Mati di Pelukan Mantan Suami

Jakarta Blake Fielder-Civil mengaku sangat terpukul dengan kematian mantan istrinya, Amy Winehouse. Ia pun mengungkapkan, pelantun hits 'Rehab' itu sebelumnya pernah nyaris mati dipelukannya pada 2009 silam gara-gara narkoba.

Amy memang sudah sejak lama bermasalah dengan narkoba. Namun bukannya membantu, Blake yang selalu ada di sampingnya malah ikut "bersenang-senang" dengan barang haram tersebut. Hingga suatu ketika saat mereka tengah "berpesta", Blake melihat Amy kejang-kejang. Ia pun panik dan berusaha memberikan pertolongan darurat.

"Saya sangat panik. Saya tidak tahu bagaimana cara membantunya. Soalnya saya juga sedang dalam pengaruh obat-obatan. Saya hanya bisa tersedu-sedu dan menangis sekeras-kerasnya!" kisahnya seperti dilansir Daily Mail, Selasa (26/7/2011).

Blake mengisahkan, saat itu ia berlutut dan terus berusaha memberi pertolongan. Namun, Amy malah pingsan dan tampak berhenti bernapas. Ia pun kian panik dan yakin bahwa perempuan itu telah mati di depannya.

Walau sudah berpikir Amy mati dalam pelukannya, Blake masih berusaha. Ia membuka mulut Amy dan berusaha memberikan napas buatan. Awalnya tidak terjadi apa-apa. Namun setelah terus mencoba, usahanya itu pun membuahkan hasil.

"Ia kejang-kejang dan saya melihat dadanya mengembang. Saat itu saya tetap menangis dan sangat panik. Tapi saya merasa sedikit lega karena tahu ia masih hidup," ujarnya.

Untungnya seorang teman pasangan itu datang memberi pertolongan dengan menelepon taksi untuk membawanya ke rumah sakit terdekat. Walau sempat kritis, akhirnya nyawa Amy masih dapat diselamatkan.

Namun pengalaman mengerikan itu ternyata bukan kejadian terakhir. Sabtu (23/7/2011) ia ditemukan meregang nyawa di Camden, London, Inggris. Kuat dugaan bahwa kematiannya juga akibat penggunaan narkoba.

(dru/mmu)


sumber detik.com
Posted by Ashari Riski
Powered by Blogger.

Popular Post

SMS GRATIS


- Copyright © riski ashari -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -